Skip to content

Berita

Merupakan Sistem manajamen terintegrasi yang disusun, diterapkan dan dipelihara untuk mengatur bahan, proses produksi, produk, sumber daya manusia dan prosedur dalam rangka menjaga kesinambungan proses produksi halal sesuai dengan persyaratan LPPOM MUI. Tujuan dalam implementasi sistem jaminan halal adalah untuk memberikan jaminan terhadap kehalalan produk dan menjaga produksi halal sesuai dengan persyaratan LPPOM MUI.

Manfaat bagi perusahaan dengan mengimplementasikan Sistem Jaminan Halal adalah perusahaan dapat bersaing dalam industri primary packaging khususnya untuk tingkat nasional hal ini dikarenakan adanya issue tentang trend pasar produk halal global pada tahun 2021 serta meningkatkan kepercayaan pelanggan akan jaminan produk halal.

Sertifikat Jaminan Halal

Kami sedang menyiapkan produk terbaru kami yang akan kami luncurkan segera.
Untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dan memperluas segmen pasar kami, kami akan segera meluncurkan produk terbaru kami yaitu produk kantong dengan spout yang bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan anda.
Kemasan ini sangat cocok untuk produk seperti Sabun Cair, Shampo, Minyak, Kosmetik dan lain lain.
Kami sudah mempunyai pengalaman di perusahaan yang bernaung dibawah Fujimori Kogyo CO., LTD. yaitu anak perusahaan yang berlokasi di Jepang dan Thailand. 
Anda dapat memillih dari 3 tipe Spout yang berbeda, sesuai dengan kebutuhan.

Produk Spout
  1. Spout I : Diameter 5 mm. Tipe Tas Kecil, yang Ideal untuk barang dengan viskositas rendah
  2. Spout II : Diameter 8.7 mm. Tipe Standar, dapat digunakan untuk semua jenis kebutuhan
  3. Spout III : Diameter 11 mm. Tipe Tas Besar, yang ideal untuk barang dengan viskositas tinggi

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi kami.

Merupakan standar yang dikeluarkan ISO mengenai “Primary Packaging Material for Medicinal Product”. Standar dari sistem ini mengidentifikasi prinsip GMP dan menentukkan persyaratan untuk sistem manajemen mutu yang berlaku untuk bahan kemasan utama obat. Tujuan penerapan sistem manajamen mutu ini untuk memastikan bahan kemasan memenuhi kebutuhan dan persyaratan industri farmasi, peraturan perundangan yang berlaku serta standar internasional lainnya. Selain itu standard ini memberikan jaminan kepada karyawan terkait Keselamatan dan Kesehatan Kerja akan tetap terlindungi. 

Manfaat bagi perusahaan dengan mengimplementasikan standar ISO 15378:2017 adalah perusahaan dapat mengembangkan bisnis dalam industri primary packaging farmasi baik tingkat nasional maupun internasional khususnya di wilayah Asia, Meningkatkan kepercayaan pelanggan akan mutu produk dan layanan, Meningkatkan produktivitas perusahaan serta mengenal resiko dan peluang dalam meningkatkan mutu produk dan layanan.

Merupakan standar yang dikeluarkan ISO mengenai “Quality Management System”. Standar dari sistem ini menentukan persyaratan untuk sistem manajemen mutu. Sistem Manajemen Mutu adalah kesatuan dari berbagai proses dalam melakukan perencanaan, pengelolaan, pelaksanaan dan pengaturan dengan tujuan utama memenuhi persyaratan pelanggan. 

Manfaat bagi perusahaan dengan mengimplementasikan standar ISO 9001:2015 adalah perusahaan dapat mengembangkan bisnis dalam industri primary packaging khususnya untuk tingkat nasional, Meningkatkan kepercayaan kepada pelanggan akan mutu produk dan layanan, Meningkatkan produktivitas perusahaan dan Mengenal resiko dan peluang dalam meningkatkan mutu produk dan layanan.

Pandemi Covid-19 mempunyai efek yang sangat besar diseluruh negara di Dunia termasuk Indonesia.  Penerapan protocol yang ketat merupakan salah satu dari sekian banyak cara untuk mencegah terjadinya penyebaran virus Covid-19 yang semakin luas. Banyak dari pelanggan kami merupakan perusahaan di bidang industry farmasi di Indonesia. Perusahaan farmasi merupakan industry dengan kategori kritikal yang harus tetap berjalan atau beroperasi saat pandemi terjadi. Dan Kami, sebagai supplier mereka atau perusahaan yang erat kaitannya dengan perusahaan farmasi tersebut, mempunyai peran yang penting untuk terus mendukung perusahaan farmasi tersebut untuk berjalan dengan lancar. 

Sebagai salah satu bentuk dukungan kami terhadap para pelanggan kami dan juga sebagai deteksi dini atau mitigasi penyebaran kasus covid-19 di perusahaan, kami melakukan pemeriksaan antigen secara berkala setiap 2-3 bulan sekali. Hal ini juga kami gunakan sebagai tracing apabila terjadinya kasus positive kasus Covid-19 di Perusahaan. 

Selain dari hal diatas, kami juga memberikan vitamin tambahan setiap bulan untuk semua karyawan, memberikan ekstra food setiap minggu dengan tujuan untuk membantu meningkatkan imun tubuh karyawan. 

Kami sangat memberikan perhatian terhadap ini, sebagai upaya untuk memberikan pelayanan terbaik untuk semua pelanggan kami.

Kegiatan Tes Antigen
Select Year